Skip to main content

Posts

Showing posts from 2019

Nameera Skincare Starter Kit

Assalamu’alaikum beauties. Sudah lama aku tidak menulis blog ini, karena aku sendiri kadang lupa, kadang tidak tahu mau review produk apa, dan kadang juga malas, hehehe :D. Kali ini aku mereview produk yang sudah lama aku dapat dari Giveaway Female Daily (di bulan april 2019), yaitu paket Nameera Starter Kit. Produk dari Nameera yang aku dapat terdiri dari cleanser, essence, day cream, dan lipstick. Produk Nameera ini brand asli Indonesia, dibawah perusahaan Unilever, dengan Brand Ambassadornya Laudya Cintya Bella. Brand Nameera banyak juga mengeluarkan skincare dan beberapa make up yang pastinya sudah bersetifikasi halal, jadinya aman deh dipakai buat kita yang muslim. Oke aku akan mereview satu per satu produknya: 1   Nameera So Pure & Radiant Gel Cleanser       Cleanser dari Nameera ini mengandung ultra mild cleansing agent dan VB3 Radiant agent yang membantu mengangkat sel kulit mati dan membersihkan pori-pori ke dalam kulit dan dilengkapi Triple Moi

Sebaiknya Wanita Tahu, Inilah Jangka Waktu Penggunaan Make Up

Sebagai seorang wanita, make up menjadi kebutuhan dasar yang harus dimiliki. Tanpa make up, penampilan seorang wanita kurang sempurna. Namun sayangnya, banyak wanita yang tidak tahu sampai kapan make up harus disimpan. Seperti yang kita tahu, expired atau kadaluwarsa yang tertera di produk make up diberi waktu 2 atau 3 tahun. Tetapi, sebaiknya anda tahu, inilah beberapa make up harus dibuang atau tidak boleh digunakan walaupun kadaluwarsanya masih lama: 1. Maskara Source: https://id.priceprice.com/Wardah-Volume-Expert-Mascara-25573/ Jangka waktu penggunaan maskara biasanya bertahan 2 bulan, 3 bulan atau sampai 6 bulan tergantung produknya. Jika masih dipakai sampai batas kadaluwarsa, bisa menimbulkan perih di mata anda. 2. Eyeliner source: https://id.priceprice.com/Wardah-EyeXpert-Eye-Optimum-Hi-Black-Liner-26209/ Jangka waktu penggunaan eyeliner biasanya dari 6 bulan sampai 9 bulan. Sama halnya dengan maskara, jika dipakai sebelum batas penggunaan m